Indonesiasenang-, Big Bang Festival 2024 kembali mencatatkan kesuksesan besar sebagai destinasi liburan akhir tahun bagi warga Jabodetabek. Mengusung konsep “Pameran Cuci Gudang Terbesar”, acara ini telah menarik lebih dari 895.000 pengunjung sejak dibuka pada 21 Desember 2024 di JIExpo Kemayoran, melampaui pencapaian tahun sebelumnya.

Dengan target satu juta pengunjung hingga malam pergantian tahun, Big Bang Festival 2024 optimis mampu mencapainya. Direktur Operasional PT Expo Indonesia, Novry Hetharia, menyatakan keyakinannya terhadap pencapaian tersebut. “Kami optimis dapat mencapai target. Tahun ini pengunjung jauh lebih ramai dibandingkan tahun lalu, dan jumlah exhibitor juga meningkat signifikan”, katanya.

Puncak acara Big Bang Festival 2024 pada 31 Desember 2024 diramaikan oleh sederet artis nasional, termasuk Sheila on 7 yang tampil pukul 21.15 WIB. Sebelumnya, Bernadya dan Tulus juga menghibur pengunjung dengan penampilan mereka mulai pukul 18.20 WIB. Selain itu, artis seperti Stevan Pasaribu dan Shona turut memeriahkan malam pergantian tahun di panggung utama.

Big Bang Festival 2024 tidak hanya menghadirkan hiburan, tetapi juga promo belanja besar-besaran. Produk fashion, kecantikan, furniture, hingga koper dengan harga miring berhasil menarik minat pengunjung. Salah satu penawaran menarik adalah obral koper empat ukuran seharga Rp 1,25 juta dan diskon hingga 90% dari berbagai brand terkenal.

Sebagai bentuk apresiasi, Big Bang Festival 2024 memberikan penghargaan kepada tenant terbaik melalui program "Best Tenant". Beberapa pemenangnya adalah :

1. Juara Umum Best Tenan t: Cloud Seven

2. Best Booth Hal l: My Bestie, Onda, Blibli

3. Best Booth Open Space : Ultra Jaya, Hydro Coco, Nipis Madu, Pino

4. Best Program : IHLS

5. Best Food Favorite : Mama Fuji

6. Best Community : Sneakers Flock

Kehadiran Kementerian Pariwisata, Kemenko Perekonomian, dan Kementerian Perdagangan di acara pembukaan menunjukkan dukungan pemerintah terhadap Big Bang Festival 2024. Novry Hetharia berharap festival ini terus berkembang dan memberikan manfaat bagi sektor pariwisata, ekonomi kreatif, dan masyarakat luas.

“Dengan dukungan pemerintah, Big Bang Festival dapat menjadi ikon destinasi liburan akhir tahun, tidak hanya bagi warga Jakarta, tetapi juga wisatawan mancanegara”, pungkas Novry Ketharia.

Big Bang Festival 2024 yang berlangsung hingga 01 Januari 2025 telah membuktikan bahwa acara ini bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga motor penggerak ekonomi kreatif di Indonesia. (triyadi; foto guns)