Indonesiasenang-, Film horor psychological terbaru, Utusan Iblis, sukses menggelar gala premiere di XXI Epicentrum, Kuningan, pada Jumat (20/12/2024). Acara tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Diana Limbong (Produser), Dyan Sunu Prastowo (Sutradara), Gerald Mamahit (Penulis), Sultan Bachtiar Najamudin (Ketua DPD RI), Syeh Zuhair SM Al-Shun (Duta Besar Palestina), serta H.E. Mr. Sergei Gennadievich Tolchenov dan Veronika Novoseltseva (Perwakilan Kedutaan Rusia). Para pemeran utama juga turut meramaikan malam gala premier tersebut.
Film Utusan Iblis, yang diproduksi oleh DLK Pictures, akan resmi tayang di bioskop mulai 02 Januari 2025. Film ini terinspirasi dari kisah nyata yang sempat viral tentang seorang ibu muda yang membunuh keluarganya karena mendengar bisikan gaib. Dengan sentuhan genre horor psychological, film ini diharapkan memberikan tontonan segar bagi para pecinta film Indonesia.
Diana Limbong mengungkapkan rasa harap dan tegangnya menjelang perilisan film tersebut. “Malam ini saya deg-degan karena film saya akan ditonton. Semoga film ini memberikan tontonan terbaik untuk semuanya dan meraih jutaan penonton,” ujarnya dalam konferensi pers.
Ditambahkan oleh Dyan Sunu Prastowo bahwa ide cerita Utusan Iblis muncul dari diskusinya bersama Diana Limbong, terinspirasi oleh kasus viral yang memadukan elemen supranatural dan gangguan kejiwaan. “Kami ingin mengeksplorasi apakah ada kekuatan lain yang bermain atau hanya gangguan mental. Semoga penonton menikmati genre horor psychological yang kami suguhkan”, jelasnya.
Sinopsis dan Pesan Film
Film Utusan Iblis menceritakan kisah Olivia (Shareefa Daanish), seorang psikiater ternama, dan Rendy (Dimas Aditya), seorang polisi, yang bekerja sama menyelidiki kasus pembunuhan sadis yang dilakukan oleh Cantika (Cindy Nirmala). Awalnya, kasus ini diduga murni karena gangguan mental, tetapi penyelidikan mereka membawa pada temuan supranatural yang tak terduga. Selain itu, Olivia juga harus menghadapi trauma masa lalunya yang terkait erat dengan kasus ini.
Pemeran utama, Shareefa Daanish, berharap film ini bisa memberikan sudut pandang baru mengenai kesehatan mental. “Psychological horor masih jarang diangkat, dan saya berharap film ini bisa membuat kita lebih peduli dengan kesehatan mental kita,” tuturnya.
Film Utusan Iblis juga dibintangi oleh Della Dartyan, Rizky Hanggono, Rhesa Putri, Keinaya Messi Gusti, Rizky Mocil, Rachael Mikhayla, Audya Ananta, dan Lucky Moniaga. Dengan alur cerita yang memadukan unsur emosional dan misteri, Utusan Iblis digadang-gadang menjadi salah satu film lokal yang layak dinantikan pada awal 2025.
“Cerita ini memiliki kedalaman emosional dan misteri yang kuat. Kami berharap film Utusan Iblis menggugah penonton untuk berpikir tentang batas antara gangguan mental dan kekuatan supranatural”, pungkas Diana Limbong. (kintan; foto yy)