Spot Snorkeling Keren Kepulauan Seribu Jakarta

Spot Snorkeling Keren Kepulauan Seribu Jakarta

Indonesiasenang-, Ternyata tidak jauh dari pusat kota, terdapat beberapa titik wisata yang bisa dikunjungi untuk melakukan olahraga air. Menyebur ke dalam laut memakai kacamata renang (snorkeling), menyaksikan kehidupan biotalaut dan terumbu karang di perairan Kepulauan Seribu, Jakarta, tentu enggak ada salahnya dicoba, cari pengalaman baru.

Dalam KBBI V, Snorkeling adalah selam permukaan. Sedikitnya, terdapat lima spot snorkeling keren di wilayah Kepulauan Seribu, yang harus kamu coba agar tidak timbul rasa penasaran di kemudian hari. Berikut JOI rekomendasikan lokasi yang patut dikunjungi para pecandu pelesir. Berikut pulau bagus untuk snorkeling di Jakarta

1. Pulau Pari

Pulau Pari menjadi salah satu pulau yang paling sering dipakai berpelesir, lantaran spot snorkeling yang tak jauh dari pulau ini memang memanjakan mata. Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) saja kerap menggunakan lokasi ini sebagai pusat penelitian kelautan.

Hutan bakau juga tumbuh subur di area Pantai Perawan, yang sarat kekayaan biota laut dan terumbu karang. Lokasi ini pun bisa menjadi 'magnet' pemburu foto hingga pembuat konten kala sore hari, karena proses matahari terbenamnya teramat indah. Selain snorkeling, kegiatan seru lainnya yang bisa dilakukan di pulau padat penduduk ini adalah menggowes sepeda berkeliling pantai.

2. Pulau Dolphin

Pulau Dolphin termasuk pulau tak berpenghuni yang biasanya dijadikan kawasan berkemah. Penduduk setempat hanya datang di saat akhir pekan saja, mereka pun berusaha menjajakan makanan.

Pulau Dolphin lebih dekat dengan Pulau Harapan, di sepanjang perjalanan menuju pulau kosong ini, ada beberapa spot snorkeling yang pemandangan bawah lautnya nian indah. Bahkan, di area ini memang diputari terumbu karang yang masih terlihat sehat, banyak ikan kaya warna berkeliaran bebas.

3. Pulau Macan

Jika punya kocek tebal, tak ada salahnya merasakan sensasi merelaksasikan pikiran di Pulau Macan. Pulau yang kabarnya dikelola oleh warga negara asing itu, sudah memiliki eco resort yang cukup mewah. Tentu dijanjikan 'servis' yang yahud pula bila menginap di sini.

Untuk titik snorkeling di Pulau Macan, tentu tak perlu diragukan lagi. Keindahan bawah lautnya jelas mengesankan misalnya bisa berenang bersama segerombolan ikan berwarna-warni yang menarik di sekitaran terumbu karang yang cantic.

4. Pulau Semak Daun

Semak Daun menjadi salah satu buah bibir sebagai lokasi oke buat snorkeling di Kepulauan Seribu, karena ombak pantainya yang relatif tenang. Pulau berhamparan pasir putih dengan perairan yang biru jernih, kabarnya juga masih tidak berpenghuni.

Daratan pasir putih semak daun dikelilingi pepohonan tinggi, membuat suasananya semakin teduh. Untuk menuju lokasi ini dapat diakses melalui Pulau Pramuka, yang menjadi pusat administrasi dan pemerintahan di Kepulauan Seribu.

5. Pulau Sepa

Ciri khas perairan dan pasir putih di Pulau Sepa menjadi salah satu terbaik di Kepuluan Seribu. Dengan air laut yang biru jernih membuat kawasan ini cocok dijadikan tempat snorkeling. Ketika menyelam, kamu bisa melihat banyak biota laut terutama ikan hias berwarna-warni yang mengelilingimu.

Dermaga Pulau Sepa juga sering dijadikan tempat untuk memancing oleh wisatawan. Area ini tak pernah sepi oleh warga sekitar yang kerap terihat memancing di sini. Kamu bisa memancing sambil mengobrol dengan warga lokal yang ramah.

Itulah lima rekomendasi lokasi snorkeling terbaik di wilayah Kepulauan Seribu, Jakarta. Namun, apabila berkunjung ke sana, sebaiknya update selalu dengan informaasi terbaru demi memperlancar perjalanan wisata. (rls; foto dok)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.