PFW 2022 Hadirkan Produk Ekraf Berkualitas Internasional

PFW 2022 tidak sekadar ajang pameran produk ekonomi kreatif, tapi juga menjadi ruang untuk mengembangkan jaringan dan pertemuan para pelaku ekraf

PFW 2022 Hadirkan Produk Ekraf Berkualitas Internasional

Indonesiasenang-, Pamekasan Fashion Week (PFW) 2022 yang di gelar di Mandhapa Agung Ronggosukowati, Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (1/4/2022) tidak sekadar ajang pameran produk ekonomi kreatif, tapi juga menjadi ruang untuk mengembangkan jaringan dan pertemuan para pelaku ekraf.

Bupati Pamekasan Baddrut Tamam menegaskan dirinya berkomitmen untuk menggelorakan semangat perbaikan ekonomi masyarakat, diantaranya menciptakan berbagai model usaha ekonomi kreatif. Selain baju, PFW 2022 menampilkan karya-karya perajin batik Pamekasan yang saat ini sedang mengembangkan produk turunan seperti jaket batik, tas batik, souvenir batik, hingga sepatu batik.

“Sejak tahun 2000 dan seterusnya ekonomi dunia akan dikuasai oleh gerakan ekonomi kreatif termasuk didalamnya UMKM, melalui model transaksi jual beli online. Karenanya, kata dia, jual beli online menjadi bagian dari jual beli yang tengah didorongkan pada anak muda milenial”, kata Baddrut Tamam saat memberi sambutan dalam pembukaan PFW 2022.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi penyelenggaran PFW 2022 yang menghadirkan ragam produk ekonomi kreatif unggulan Pamekasan khususnya batik. Menparekraf menilai produk-produk ekonomi kreatif yang dihadirkan dalam Pamekasan Fashion Week memiliki kualitas yang baik dan merupakan produk-produk unggulan berdaya saing.

"Pamekasan Fashion Week 2022 ini memiliki produk-produk unggulan yang bisa kita tampilkan dengan kualitas internasional. Tadi ada 20 lebih jenama yang hadir menunjukan hasil karyanya. Dan salah satunya saya pakai batik (Batik Pamekasan) model apron yang sudah diekspor ke Jepang. Jadi menurut saya ini juga kualitasnya sudah bagus”, kata Sandiaga Salahuddin Uno.

Kemenparekraf kata Sandiaga Salahuddin Uno akan terus memberikan pendampingan dan fasilitasi kepada para pelaku ekonomi kreatif di Pamekasan. Termasuk dari sisi pemasaran yang salah satunya dengan memaksimalkan platform sosial media milik Kemenparekraf. Selain itu juga akan dipromosikan saat perhelatan KTT G20 di Bali mendatang.

"Saya akan bantu pemasarannya melalui platform yang ada di kemenparekraf terutama yang owned media. Ini nanti akan kita kemas kontennya dan akan kita dorong untuk bisa tampil bukan hanya di kanal media sosial kita tapi juga hadirkan dalam perhelatan G20. Karena G20 ini juga kesempatan kita menampilkan produk-produk ekonomi kreatif terbaik milik anak bangsa”, kata Sandiaga Salahuddin Uno.

Dalam pembukaan PFW 2022 ditampilkan peragaan aneka ragam busana yang berasal dari batik tulis Pamekasan hasil karya desainer nasional asal Pamekasan Emran Nawawi maupun hasil karya desainer lokal Pamekasan sendiri.

Sebagai penutup Bupati Pamekasan Baddrut Tamam mengatakan, kita berusaha dan berdoa semoga ekonomi kreatif terus berkembang maju serta mendorong bagaimana kesejahteraan seluruh elemen bangsa bisa tersejahterakan oleh ekonomi kreatif tersebut. (rls; foto biro kemenparekraf)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.