Indonesiasenang-, Berlaga di Stadium 974, Sebetulnya Meksiko lebih agresif meladeni Polandia, dengan menguasai 54% penyerangan dan 13 upaya menjebol gawang Polandia. Walaupun diperkuat oleh Lewandowski tapi Polandia tidak bisa lebih banyak berbuat untuk menjebol gawang Meksiko. Babak pertama berakhir dengan sama kuat 0-0.
Pada pertandingan babak kedua kembali Meksiko menekan pertahanan Polandia, karena buruknya penyelesaian akhir maka upaya Meksiko selalu gagal menjebol gawang Polandia yang dijaga Wojciech Szczesny.
Justru di menit ke 58 Polandia memiliki kesempatan menciptakan gol, ketika wasit Chris Beath melalui VAR mengatakan Lewandowski dilanggar Hector Moreno. Tapi sungguh sayang, upaya tandangan pinalti dari Lewandowski berhasil digagalkan oleh Guillermo Ochoa, yang menjaga gawang Meksiko. Sampai pertandingan berakhir skor tidak berubah 0-0.
Penyelamatan oleh Guillermo Ochoa menjadi modal penting bagi Meksiko untuk pertandingan selanjutnya bertemu dengan Argentina. (redaksi; foto: fifaworldcup)