Indonesiasenang-, Sobat Indonesia Senang yang ingin melakukan wisata bisa merencanakan perjalanan wisata ke Kabupaten Demak di tahun 2022. Dinas pariwisata kabupaten Demak telah menyusun dan menyiapkan rincian event dalam Kalender Event Demak yang akan digelar sepanjang tahun 2022. Kalender event ini bersumber dari dinas pariwisata kabupaten Demak.
HAUL AKBAR RADEN FATAH (Februari 2022)
Haul Akbar adalah pengajian umum yang diselenggarakan dalam rangka memperingati wafatnya R. Fatah selaku Sultan Demak yang pertama. Beliau wafat pada tanggal 13 Jumadil Akhir 924 H (1518 M). Kegiatan Haul diselenggarakan dengan pengajian akbar pada bulan Jumadil Akhir (Februari 2022), yang dihadiri oleh masyarakat / organisasi Islam baik yang ada didalam maupun diluar Kota Demak. Penyelenggara kegiatan ini oleh Takmir Masjid Agung Demak.
PENGAJIAN AKBAR AL HIKMAH (Februari 2022)
Pengajian akbar yang diselenggarakan oleh Persatuan Pengajian Al Hikmah Kabupaten Demak yang diselenggarakan dalam rangka memperingati wafatnya Raden Fatah, diselenggarakan pada bulan Jumadil Akhir (Februari 2022), diikuti oleh masyarakat dalam/luar daerah maupun perkumpulan pengajian Al Hikmah se Jawa Tengah.
KIRAB BUDAYA (30 Maret 2022)
Kirab budaya diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Demak, diperingati setiap tanggal 28 Maret. Kirab budaya menampilkan keanekaragaman budaya yang ada di Kabupaten Demak yang diikuti oleh seluruh OPD, perwakilan dari Kecamatan se Kabupaten Demak dan Sekolah. Kirab budaya akan diselenggarakan pada tanggal 30 Maret 2022. Leading sektor dari penyelenggaraan Kirab budaya adalah Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Demak.
FESTIVAL BAND (Maret 2022)
Festival Band diselenggarakan dalam rangga memperingati Hari Jadi Kabupaten Demak. Rencana pelaksanaan kegiatan pada bulan Maret 2022, leading sektor penyelenggaraan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Demak.
RUWATAN (Maret dan Agustus 2022)
Ruwatan adalah sebuah tradisi upacara adat yang masih dilestarikan di lingkungan masyarakat Kabupaten Demak. Ruwatan sendiri memiliki arti, membuang sial atau menyelematkan orang dari gangguan. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh ahli waris Kanjeng Sunan Kalijaga, penyelenggaraannya pada bulan Rajab dan Muharam (Maret dan Agustus 2022). Diselenggarakan di Pendopo Notobratan (Kadilangu)
MEGENGAN (April 2022)
Megengan diselenggarakan dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Di selenggarakan pada tanggal 2 April 2022, lokasi diselenggarakan kegiatan ini di sekitar Alun-alun Simpang Enam, Kabupaten Demak. Perayaan Megengan menyajikkan beraneka ragam kuliner khas Kabupaten Demak.
SYAWALAN (9 Mei 2022)
Tradisi Syawalan adalah perayaan sedekah laut bagi masyarakat di pesisir pantai di lingkungan Kabupaten Demak, yang merupakan simbol perwujudan rasa syukur para Nelayan atas rejeki yang diberikan oleh Allah SWT, yang berasal dari kekayaan laut. Tradisi Syawalan diselenggarakan setiap tujuh hari setelah perayaan Hari Raya Idul Fitri (8 Syawal). Perayaan Syawalan, direncanakan terselenggara pada tanggal 9 Mei 2022. Leading sektor dari perayaan Syawalan adalah Dinas Pariwisata Kabupaten Demak.
APITAN (Juni 2022)
Apitan merupakan tradisi sedekah bumi sebagai perwujudan rasa syukur kepada Allah SWT atas kekayaan alam hasil bumi yang diberikan kepada umatnya. Apitan diselenggaran oleh masing – masing wilayah Kecamatan / Desa yang ada di Kabupaten Demak setiap bulan : Apit ( Dzulqoidah / Juni 2022 ).
GREBEG BESAR (9 Juli 2022)
Grebeg besar merupakan Kearifan Budaya Lokal Kabupaten Demak, yang berlangsung setiap tanggal 10 Dzulhijah atau Hari Raya Idul Adha. Grebeg Besara akan diselenggarakan pada tanggal 10 Juli 2022. Leading sektor dari kegiatan Grebeg Besar adalah Dinas Pariwisata Kabupaten Demak. Rangkaian perayaan kegiatan Grebeg Besar terdiri dari:
1. Iring-iringan Tumpeng Sembilan, Ancakan.
2. Upacara adat.
3. Prajurit 40an.
4. Penjamasan Pusakan Sunan Kali Jaga Demak
PAWAI PANJANG JIMAT (Juli 2022)
Karnaval panjang jimat diselenggarakan dalam rangka memperingati datangnya Tahun Baru Hijriah bertepatan tanggal 1 Muharam (Bulan Juli 2022). Karnaval yang menampilkan kekayaan budaya Islami di Kabupaten Demak yang diikuti oleh siswa SD, SLTP, SLTA, Madrasah, Pondok Pesantren dan Organisasi Islam Kabupaten Demak. Leading sektor penyelenggaraan Pawai Panjang Jimat adalah Takmir Masjid Agung Demak.
DUTA WISATA (Juli 2022)
Duta wisata adalah prosesi pemilihan Mas dan Mbak Duta Wisata Kabupaten Demak, dalam upaya pencarian bakat para remaja yang berusia 17-24 Tahun, di bidang kepariwisataan. Pemilihan Mas dan Mbak Kabupaten Demak, rencana diselenggarakan pada bulan Juli 2022.
KARNAVAL KEMERDEKAAN (20 Agustus 2022)
Karnaval Kemerdekaan diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang diikuti oleh seluruh komponen yaitu : Seluruh OPD Kabupaten Demak, Sekolah dari tingkat SD, SMP, SMA, BUMD, BUMN, Perusahaan swasta dan masyarakat di wilayah Kecamatan di Kabupaten Demak. Karnaval Kemerdekaan rencana diselenggarakan pada tanggal 20 Agustus 2022. Leading sektor kegiatan adalah Dinas Pariwisata Kabupaten Demak.
DEMAK EXPO (Agustus 2022)
Pameran produk unggulan, hasil UMKM, ekonomi kreatif Kabupaten Demak yang diselenggarakan oleh Dinas Perdagangan dan Koperasi Kabupaten Demak dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia
PENTAS SENI AKHIR TAHUN (31 Desember 2022)
Pagelaran seni yang diselenggaran dalam rangka menyambut datangnya tahun baru Masehi , yang menampilan kreatifitas kawula muda di Kabupaten Demak pada tanggal 31 Desember 2022 Penyelenggara oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Demak. Untuk informasi selengkapnya dapat menghubungi Dinas Pariwisata Kab. Demak (pariwisata demak; foto dok)