Wulan Guritno Perankan Karakter Lapisan Emosi Seorang Ibu Pada Danyang : Mahar Tukar Nyawa

Menurut Wulan Guritno karakternya memiliki lapisan emosi yang mendalam sebagai ibu tunggal yang menginginkan kehidupan terbaik bagi anaknya

Wulan Guritno Perankan Karakter Lapisan Emosi Seorang Ibu Pada Danyang : Mahar Tukar Nyawa

Indonesiasenang-, Film horor terbaru Danyang : Mahar Tukar Nyawa resmi tayang di bioskop pada 07 November 2024. Film ini tidak hanya menghadirkan kisah mencekam dengan unsur mistis, tetapi juga drama emosional yang menyentuh hati, menggambarkan perjuangan seorang ibu dalam melindungi anaknya.

Wulan Guritno memerankan Dasmi, seorang ibu tunggal yang hidup dalam bayang-bayang tragedi akibat pesugihan. Setelah kehilangan suaminya karena praktik mistis tersebut, Dasmi kini dihadapkan pada ancaman baru: putrinya, Resti, yang dilamar oleh Galang, seorang pemuda dari keluarga kurang mampu, memilih jalan pesugihan untuk memperbaiki status sosialnya. Konflik memuncak saat Resti terancam menjadi tumbal pesugihan, memaksa Dasmi mengambil keputusan-keputusan berat.

“Motivasi karakterku adalah melindungi anakku yang ternyata jadi korban tumbal. Sebagai seorang ibu, aku bisa sangat mengamini motivasi itu. Kita pasti akan melindungi anak kita dengan cara apa pun”, kata Wulan Guritno saat berbicara tentang perannya.

Film ini juga menampilkan adegan-adegan menantang yang menunjukkan totalitas akting Wulan Guritno. Salah satunya adalah saat Dasmi harus melakukan ritual mistis dengan tarian khusus untuk berkomunikasi dengan roh Danyang. Adegan ini menjadi salah satu yang paling ikonik dan penuh makna dalam film.

Menurut Wulan Guritno, karakternya memiliki lapisan emosi yang mendalam sebagai ibu tunggal yang menginginkan kehidupan terbaik bagi anaknya. “Bagi seorang ibu, kita pasti ingin memastikan anak kita aman, terutama dalam memilih pasangan. Aku rasa itu yang membuat Dasmi sangat relate dengan banyak ibu”, ujarnya.

Selain ditayangkan di Indonesia, Danyang: Mahar Tukar Nyawa juga hadir di 10 negara lain, termasuk Malaysia, Singapura, dan Amerika Serikat. Film ini membawa pesan universal tentang cinta dan pengorbanan seorang ibu, yang dapat dirasakan oleh penonton dari berbagai latar budaya.

Penonton dapat menyaksikan perjuangan Dasmi menghadapi kekuatan mistis demi keselamatan putrinya dalam film yang memadukan horor dengan drama keluarga ini.

Untuk informasi lebih lanjut, ikuti akun resmi film ini di media sosial @danyang_film. Jangan lewatkan kesempatan untuk merasakan pengalaman sinematik yang menegangkan dan penuh emosi di bioskop terdekat. (kintan; foto dmtn)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.