Indonesiasenang-, Yummy Choice Indomaret kembali menjalin kolaborasi eksklusif dengan Chef Devina Hermawan melalui peluncuran seri terbaru bertajuk “The Chef: Secret Recipe”, menghadirkan empat menu inovatif yang siap menggoda selera pecinta kuliner praktis di Indonesia.
Kerja sama ini merupakan kelanjutan dari kesuksesan menu Nasi Goreng Ayam Hongkong, hasil kolaborasi sebelumnya yang menjadi salah satu produk terlaris di gerai Indomaret. Kali ini, Yummy Choice dan Chef Devina menghadirkan pilihan menu dari kategori snacking dan heavy meal yang tak hanya lezat, tapi juga bernutrisi dan mudah dikonsumsi.
“Kami sangat bangga dapat kembali berkolaborasi dengan Chef Devina Hermawan. Yummy Choice selalu memiliki kemampuan produksi yang terstandarisasi, sehingga mampu menjaga cita rasa dan kualitas produk yang konsisten di setiap gerai Indomaret”, kata Burhan Bahar selaku Special Project Director PT Indomarco Prismatama, dalam acara grand launching di Menara Indomaret, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Selasa (15/04/2025).
Chef Devina Hermawan yang dikenal dengan resep-resep “anti gagal” di kanal YouTube dan buku masaknya, kali ini menghadirkan empat kreasi spesial yang belum pernah dibagikan di mana pun. “Melalui kerja sama ini, saya ingin menghadirkan cita rasa yang autentik, praktis, namun tetap bernutrisi, yang bisa dinikmati masyarakat luas”, ujarnya.
Empat menu yang ditawarkan dalam kolaborasi ini meliputi :
1. Pentol : olahan daging ayam dan sapi yang kenyal, disajikan dengan sambal pedas khas,
2. Spicy Wings : sayap ayam berbumbu pedas, manis, dan gurih,
3. Salmon Furikake Onigiri : nasi kepal ala Jepang dengan topping salmon dan agedama,
4. Chicken Spicy Ramen : ramen dengan kuah kaldu ayam kaya rasa, disajikan bersama jagung, jamur, dan ayam juicy.
Semua menu diproduksi secara higienis di Central Kitchen dan dirancang untuk tetap menjaga kualitas rasa dan kandungan gizi. Produk-produk ini akan tersedia di 6.000 gerai Indomaret di seluruh Indonesia, dan bisa dipesan secara online melalui Klik Indomaret.
Kolaborasi ini merupakan bagian dari komitmen Yummy Choice dalam menyediakan makanan siap saji yang lezat, higienis, inovatif, serta mudah diakses oleh masyarakat luas. (alvin; foto ssd)