PT Piaggio Indonesia Sambut 2025 Dengan Penawaran Gaya Berkendara Lebih Stylish

Melalui brand ikonis seperti Piaggio, Vespa, Aprilia, dan Moto Guzzi, PT Piaggio Indonesia mengajak konsumen menyegarkan gaya berkendara mereka

PT Piaggio Indonesia Sambut 2025 Dengan Penawaran Gaya Berkendara Lebih Stylish

Indonesiasenang-, Berkendara saat ini bukan lagi sekadar soal mobilitas, melainkan juga cara untuk mengekspresikan diri. mengawali tahun baru, PT Piaggio Indonesia menghadirkan program menarik bagi para pecinta otomotif untuk menjadikan berkendara tidak hanya soal mobilitas, tetapi juga cara mengekspresikan diri. Melalui penawaran istimewa dari brand ikonis seperti Piaggio, Vespa, Aprilia, dan Moto Guzzi, PT Piaggio Indonesia mengajak konsumen untuk menyegarkan gaya berkendara mereka.

“Saat ini, berkendara bukan sekadar mobilitas, melainkan bagian dari cara untuk tampil beda dan stylish. Kami sangat antusias untuk mewujudkan perjalanan yang lebih otentik, mengesankan, dan gaya melalui berbagai penawaran dari Piaggio Group Brands”, kata Ayu Hapsari selaku PR and Communications Manager PT Piaggio Indonesia.

Setiap brand di bawah naungan Piaggio Group membawa karakter unik yang dapat merepresentasikan penggunanya. Piaggio, dengan desain modern dan inovatif, menjadi solusi mobilitas perkotaan yang trendi. Vespa, dengan tampilan ikonis dan stylish, menawarkan pengalaman berkendara lincah sekaligus nyaman.

Bagi pecinta kecepatan, Aprilia menghadirkan semangat DNA Racing khas Italia, yang tidak hanya dirancang untuk mesin berkapasitas besar tetapi juga skuter sporty yang cocok untuk mobilitas harian. Sementara itu, Moto Guzzi membawa warisan ketangguhan dan kekuatan, mencerminkan kemampuan untuk menaklukkan berbagai medan perjalanan.

Selain kendaraan, PT Piaggio Indonesia juga menawarkan aksesori orisinal dan merchandise eksklusif untuk melengkapi gaya berkendara konsumen. Aksesori seperti flyscreen, top box, dan sidebars dirancang untuk meningkatkan fungsionalitas sekaligus memberikan sentuhan personal pada kendaraan. Merchandise ikonis, termasuk helm dengan warna terbaru, T-shirt, jaket, topi, dan tas, memastikan pengguna tampil penuh gaya di setiap perjalanan.

Dengan berbagai pilihan produk dan penawaran menarik ini, awal 2025 menjadi momen sempurna untuk menjadikan gaya berkendara sebagai bentuk ekspresi diri. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi diler resmi Piaggio Group terdekat. (hans; foto hpi)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.