PLANE, Bertaruh Nyawa Untuk Kembali Pulang

Konflik dan permasalahan sudah terjadi sejak awal di film Plane, dimana saat pesawat akan lepas landas, seorang tahanan turut menjadi penumpang

PLANE, Bertaruh Nyawa Untuk Kembali Pulang

Indonesiasenang-, Sebuah film keren bertema action berjudul Plane siap mengaduk-aduk perasaan penonton. Tayang pada 11 Januari 2023, film yang dibintangi oleh Gerard Butler , Mike Colter dan disutradarai oleh Jean Prancois Richet ini menceritakan tentang perjuangan Brodie Torrance (Gerard Butler), seorang kapten pilot sebuah pesawat yang akan menuju Jepang untuk menyelamatkan para penumpangnya.

Ditengah penerbangan, pesawat yang ditumpangi mereka tersambar petir, sehingga pesawat kehilangan daya dan harus segera mendarat darurat. Kepanikanpun melanda, karena turbulance yang terjadi mengakibatkan dua orang tewas.

Meski pada akhirnya mereka berhasil mendarat di sebuah pulau terpencil, rupanya bukan berarti perjuangan mereka berhenti. Tidak adanya sinyal, tim SAR di wilayah itu hingga adanya kelompok separatis yang menguasai tempat itu menjadi bahaya yang lebih mengancam.

Lalu apakah Brodie dapat menyelamatkan penumpangnya dari pulau tersebut ?.

Review Film
Plane memiliki cerita yang tidak bertele-tele. Konflik dan permasalahan sudah terjadi sejak awal film, dimana saat pesawat akan lepas landas, seorang tahanan turut menjadi penumpang di dalamnya, dan dalam pengawasan ketat. Ini membuat para penumpang dan awak pesawat kurang nyaman.

Filmpun semakin menegangkan ketika pesawat yang baru lepas landas sudah harus menghadapi badai besar, sehingga seisi pesawat mengalami kepanikan sat turbulance hingga mendarat darurat. Suasana yang ruwet bisa digambarkan oleh sang sutradara dengan baik.

Hanya saja, keberadaan para aktor dan aktris pendukung tidak terlalu memberikan pengaruh besar pada film ini, karena cerita lebih banyak berkonsentrasi pada tokoh utama. Sebenarnya bisa saja para pemain pendukung ini mendapatkan jatah lebih banyak untuk menambah gambaran kepanikan saat mereka menjadi sandera.

Untuk adegan action, jujur saja aksi Gerard Butler bukanlah yang menjadi kunciannya, mengingat disini justru Mike Colter yang beraksi dengan banyak melakukan adegan menembak.

Untuk segi visual, sejak awal kita sudah dimanjakan dengan berbagai angle yang menarik. Salah satunya adalah pemandangan dari cockpit pesawat. Kita bisa merasakan sensasi apa yang dilihat pilot saat mengendarai pesawat yang akan lepas landas dan mendarat darurat.

Plot twist yang disajikan juga menarik, dimana penyelesaian masalah muncul dikala kita tidak sempat memikirkannya. Tentunya tim Indonesia Senang tidak akan membocorkannya, supaya kamu bisa merasakan kejutannya saat menonton film ini.

Well, secara keseluruhan film Plane adalah salah satu film keren yang wajib kamu tonton nih Sobat Senang. Dengan point 7,5/10 kamu tidak akan menyesal mengajak keluarga dan orang terdekatmu menghabiskan akhir pekan dengan menonton film ini. Selamat menonton !. (kintan; foto ist)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.