Masyarakat Sambut Energy To Speed Up Parade Pembalap MotoGP

Masyarakat dengan antusias menyambut dan menonton Parade Pembalap MotoGP dengan berteriak memanggil nama para pembalap jagoannya

Masyarakat Sambut Energy To Speed Up Parade Pembalap MotoGP

Indonesiasenang-, Energy To Speed Up Parade Pembalap MotoGP di ikuti sejumlah pembalap ternama yang akan bertanding di MotoGP Mandalika. diawali dari Istana Negara hingga Bundaran HI, Jakarta Pusat dilepas langsung oleh Presiden Joko Widodo di depan Istana Merdeka pada Rabu (16/3/2022).

Sebelumnya, presiden Joko Widodo mengadakan acara ramah-tamah dengan para pembalap MotoGP di Istana. Diketahui ada sekitar 20 pembalap yang mengikuti Energy To Speed Up Parade Pembalap MotoGP. Sebanyak 16 orang adalah pembalap MotoGP dan 2 pembalap Moto2, 1 pembalap Moto3, serta 1 pembalap IATC berasal dari Indonesia.

Berdasarkan tayangan langsung yang disiarkan melalui akun Youtube Sekretariat Presiden, para pembalap diterima Presiden pada pukul 09.30 WIB. Pada kesempatan tersebut Presiden tampak mengenakan jaket balap G20 merah putih dengan bawahan celana panjang berwarna hitam, sedangkan para pembalap mengenakan pakaian balap lengkap atau racing suit.

Pada acara ramah-tamah yang berlangsung dengan hangat dan santai itu tampak hadir CEO dan Managing Director Dorna Sport Carmelo Ezpeleta mendampingi para pembalap. Dan tidak lupa dalam kesempatan tersebut Presiden Joko Widodo juga memperlihatkan salah satu koleksi motor kesayangannya kepada para pembalap yang kemudian mereka melakukan sesi foto bersama seluruh pembalap, pihak Dorna Sports, dan sejumlah pejabat negara. Presiden berfoto sambil menunggangi motor custom tersebut.

Adapun daftar pembalap yang mengikuti Energy To Speed Up Parade Pembalap MotoGP di Jakarta antara lain: Marc Marquez (Repsol Honda Team), Pol Espargaró (Repsol Honda Team), Joan Mir (Team Suzuki Ecstar), Alex Rins (Team Suzuki Ecstar), Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team), Jack Miller (Ducati Lenovo Team), Enea Bastianini (Gresini Racing MotoGP™️), Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP™️), Johann Zarco (Pramac Racing), Jorge Martin (Pramac Racing), Alex Marquez (LCR Honda Castrol), Takaaki Nakagami (LCR Honda Idemitsu), Andrea Dovizioso (WithU Yamaha RNF MotoGP™️ Team), Darryn Binder (WithU Yamaha RNF MotoGP™️ Team), Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team), Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team), Bo Bendsneyder (Pertamina Mandalika SAG Team/Moto2), Gabriel Rodrigo (Pertamina Mandalika SAG Team/Moto2), Mario Aji (Honda Team Asia/Moto3), Veda Ega Pratama (Idemitsu Asia Talent Cup).

Presiden Jokowi resmi melepas rombongan Energy To Speed Up Parade Pembalap MotoGP di Jalan Medan Merdeka Utara depan Istana Merdeka dengan mengangkat bendera start sebagai tanda dimulainya Parade Pembalap MotoGP. Iring-iringan para pembalap melaju dari depan Istana Merdeka menuju Bunderan HI melalui jalan MH. Thamrin. Masyarakat dengan antusias menyambut dan menonton Parade Pembalap MotoGP dengan berteriak memanggil nama para pembalap jagoannya.

Disepanjang jalan MH. Thamrin nampak masyarakat berjejer menyaksikan iring-iringan Energy To Speed Up Parade Pembalap MotoGP yang akan bertanding di ajang seri-2 MotoGP, sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB) 18-20 Maret 2022, mereka melambaikan tangan menyapa masyarakat yang hadir menonton. Dan ini menjadi pemandangan yang luar biasa dan jarang terjadi sehingga menjadi momentum bagi Indonesia, khususnya dibidang otomotif.

Energy To Speed Up Parade Pembalap MotoGP ini adalah parade yang terbesar, setelah sampai di bundaran HI para pembalap kemudian mengakhiri parade dengan masuk ke dalam Hotel Indonesia Kempinski. Ketika para pembalap melakukan sesi istirahat para fans MotoGP masih banyak yang menanti dan menunggu para pembalap dipinggiran pagar hotel dengan meneriakan nama-nama para pembalap motoGP. (lela; foto motogp)

v

Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.