Indonesiasenang-, Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) terus berupaya meningkatkan kesejahteraan para atlet dan pelaku olahraga berprestasi. Dalam acara Penghargaan Insan Olahraga Berprestasi 2024 yang digelar di Media Center Graha Kemenpora RI, Senayan, pada Rabu (02/10/2024), Menteri Pemuda dan Olahraga, Dito Ariotedjo, menyampaikan komitmen pemerintah untuk mendukung karier dan pendidikan para atlet.
"Pemerintah melalui Kemenpora secara sistematis terus berupaya meningkatkan kesejahteraan atlet dan pelaku olahraga berprestasi. Kami sedang mencari terobosan pendidikan yang lebih baik bagi para atlet, termasuk mantan atlet”, kata Menpora Dito Ariotedjo.
Dijelaskan oleh Menpora Dito Ariotedjo bahwa salah satu langkah penting yang diambil adalah peluncuran program beasiswa di bidang keolahragaan, yang merupakan hasil kolaborasi Kemenpora dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP). Program ini saat ini tersedia untuk jenjang S2 dan S3, dengan kesempatan belajar baik di dalam negeri maupun di luar negeri.
"Jangan khawatir soal biaya. Beasiswa ini bisa digunakan untuk melanjutkan pendidikan di universitas ternama, termasuk di luar negeri, seperti Harvard”, ujar Menpora Dito Ariotedjo.
Beasiswa ini diperuntukkan khusus bagi atlet, mantan atlet, dan tenaga olahraga, sesuai dengan ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Nomor 11 tentang Keolahragaan. Tidak ada syarat prestasi minimal yang ditetapkan, selama para pelamar memenuhi persyaratan yang berlaku.
Ke depan, Menpora Dito Ariotedjo juga menegaskan bahwa Kemenpora akan terus melakukan terobosan untuk mendorong pertumbuhan industri olahraga di Indonesia. "Kami berupaya agar kesejahteraan semua pihak yang terlibat di dunia olahraga semakin baik”, pungkasnya. (triyadi; foto humaskemenpora)