Jawa Tengah Punya Ragam Macam Sate

Jawa Tengah Punya Ragam Macam Sate

Indonesiasenang-, Indonesia adalah negeri asal mula sate dan hidangan ini dikenal luas di hampir seluruh wilayah di Indonesia. Makanan ini dianggap sebagai makanan nasional dan salah satu hidangan terbaik Indonesia. Sate sendiri adalah hidangan penting dalam masakan Indonesia, dihidangkan di mana-mana, mulai dari gerobak pedagang kaki lima hingga restoran mewah di hotel berbintang, demikian juga di rumah atau dalam berbagai pesta, perayaan, dan kenduri.

Hasilnya telah tumbuh berkembang berbagai variasi resep sate di seluruh kepulauan Indonesia. Di Indonesia terdapat beberapa rumah makan yang khusus menghidangkan berbagai macam sate, seperti restoran Sate Ponorogo, Sate Blora, serta gerai Sate Khas Senayan.

Indonesia memiliki koleksi jenis sate paling kaya di dunia. Variasi sate di Indonesia biasanya dinamakan berdasarkan tempat asal resep sate tersebut, jenis dagingnya, bahannya, atau proses pembuatannya. Dibawah ini adalah beragam macam sate yang ada di Jawa Tengah

Sate Srepeh Kabupaten Rembang

Jalur pantai utara Rembang memiliki kuliner Sate Srepeh di Kawasan Pecinan Jl. Dr. Wahidin, Rembang yang hanya dapat dijumpai di pagi hari. Sate Srepeh berbahan utama daging ayam yang diiris tipis-tipis. Keunikan Srepeh terletak pada bumbunya yang berwarna kuning kecoklatan dan lebih encer dengan rasa asin dan pedas, sehingga terkenal dengan sebutan ‘srepeh’. Bumbu tersebut terbuat dari kacang, saus sambal merah, santan dan gula merah, sehingga berwarna kuning kecoklatan. Sate srepeh disajikan bersama lontong atau nasi yang disiram sayur

Sate Blora Kabupaten Blora

Dikenal sebagai salah satu kuliner lezat Sate Blora dibuat dari daging yang empuk serta memiliki keunikan pada cara penyajiannya. Selain bumbu kacang, Sate Blora disajikan juga bersama kuah kuning ditambahkan dengan kecap manis dan taburan bawang goreng. Sajian sate khas Blora dapat dijumpai di pusat kuliner "Koplakan".

Sate Bumbon Kabupaten Kendal

Berbahan dasar daging sapi, sekilas sate ini terlihat mirip dengan sate berbumbu kacang pada umumnya ya. Perbedaan sate bumbon dengan sate lainnya adalah adanya penggunaan berbagai rempah seperti jahe, kemiri, hingga kapulaga yang digunakan sebagai bumbu pengganti ketika sate dibakar. Sebagai pemanis pengganti kecap digunakan pula gula jawa sebagai campuran ke dalam bumbunya. Dengan penggunaan rempah-rempah tersebut bisa terbayang gurih dan lezatnya sate ini.

Sate Sapi Suruh Kota Salatiga

Sate Suruh memakai daging sapi yang empuk dan resepnya sudah turun temurun sejak 1987.Berbeda dengan sate lainnya, sate dibumbui dengan aneka rempah- rempah seperti kunyit, kencur dan kayu manis. Nama suruh diambil dari nama desa Suruh, asal orangtua yang menciptakan resep ini.

Sate Kambing Kota Tegal

Sate Kambing khas Tegal menggunakan daging kambing muda yang biasanya berumur di bawah tiga bulan (batibul) sebagai bahan utama. Karena menggunakan daging kambing muda, daging lebih empuk dan beraroma khas walau tidak dioles banyak bumbu saat dibakar. Sate nikmat ini dapat dibeli di Warung Makan Sate yang mudah dijumpai di berbagai sudut kota.

Sate Loso Kota Pemalang

Sebutan Loso untuk sate khas Pemalang ini bermula dari pak Loso yang memprakarsai sate khas Kota Ikhlas ini. Kemudian resepnya turun-temurun di kalangan masyarakat Pemalang sehingga banyak yang meniru membuat sate dengan bahan dasar daging kerbau ini hingga menjadi sate yang ikonik dari Pemalang. Daging kerbau atau yang sekarang banyak juga diganti dengan daging sapi yang telah dipotong dan ditusuk-tusuk menjadi sate ini dibacem dengan bumbu sebelum dibakar. Sate dengan bumbu kacang ini biasanya disajikan dengan sup tulang muda dan tauge.

Sate Ambal Kabupaten Kebumen

Sate ayam di daerah Ambal bisa menjadi pilihan tepat bagi wisatawan yang berkunjung ke Kebumen. Keunikan sate ayam khas Ambal ini terletak pada sausnya yang terbuat dari kacang kedelai (tempe).Biasanya, satu porsi sate ambal berisi 20 tusuk. (rls; dok)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.