Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2025 Rayakan 20 Tahun Perjalanan Musik dan Budaya

Merayakan momen 20 Tahun Perjalanan Musik dan Budaya, Java Jazz Festival hadirkan musisi internasional dan nasional yang siap memukau penonton

Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2025 Rayakan 20 Tahun Perjalanan Musik dan Budaya

Indonesiasenang-, Jakarta International BNI Java Jazz Festival kembali hadir dengan gebrakan istimewa dalam perayaan 20 tahunnya. Lebih dari sekadar festival musik, Java Jazz Festival telah menjadi ikon budaya, menghubungkan berbagai genre musik dalam harmoni yang memukau. Tahun ini, festival yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta, siap memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para pecinta musik dari seluruh dunia.

Sejak pertama kali digelar pada tahun 2005, Java Jazz Festival telah berkembang dari panggung sederhana menjadi salah satu festival jazz terbesar di dunia. Dewi Gontha selaku Presiden Direktur Java Festival Production, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukung perjalanan festival ini.

"Dua puluh tahun adalah perjalanan penuh kenangan, canda, tawa, dan tantangan. Kami berterima kasih kepada sponsor, musisi, penonton setia, dan media yang telah menjadi bagian dari sejarah ini. Tanpa dukungan Anda, Java Jazz Festival tidak akan mencapai titik ini”, kata Dewi Gontha.

Untuk merayakan momen spesial ini, Java Jazz Festival menghadirkan deretan musisi internasional dan nasional yang siap memukau para penonton.

Penampilan Spesial : Raye (Minggu) – Penyanyi-penulis lagu asal Inggris, nominasi Grammy, dengan perpaduan R&B, pop, dan soul, Tunde (Lighthouse Family) (Sabtu) – Membawakan lagu-lagu ikonis Lighthouse Family yang penuh nostalgia, dan Jacob Collier (Jumat) – Multi-instrumentalis dan komposer asal Inggris yang dikenal dengan aransemen musiknya yang inovatif.

Bintang Jazz Dunia : Snarky Puppy – Kolektif jazz fusion pemenang Grammy, Lettuce – Band funk Amerika dengan pertunjukan penuh energy, The Stevie Wonder Celebration – Penghormatan untuk legenda Stevie Wonder, Kamasi Washington – Saksofonis jazz nominasi Grammy dengan eksplorasi jazz, soul, dan hip-hop, dan Jeff Lorber, Brian Simpson, Jesus Molina, Ron King Big Band, Shakatak, dan banyak lagi.

Musisi Nasional Tampil Mengesankan: Endah N Rhesa Extended, Rizky Febian, Rieka Roslan & Nada Dara, Rahmania Astrini, Nonaria x Horns Big Band, dan lainnya.

Kesuksesan Java Jazz Festival tidak lepas dari dukungan para sponsor utama, termasuk BNI sebagai title sponsor.

"BNI bangga menjadi bagian dari perjalanan panjang Java Jazz Festival. Kami berkomitmen mendukung industri musik Indonesia dan menghadirkan berbagai promo spesial untuk nasabah setia”, ujar Okki Rushartomo selaku Corporate Secretary BNI.

Sponsor lainnya, seperti Tehbotol Sosro, Telkomsel Hyper 5G, Zurich Syariah, dan Balifiber, juga memberikan kontribusi besar dalam menyukseskan festival ini, memastikan pengalaman terbaik bagi pengunjung.

Tiket Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2025 sudah tersedia di www.javajazzfestival.com, termasuk Daily Pass, 3-Day Pass, dan Special Show. Ikuti media sosial resmi festival di Instagram, X, TikTok, dan Facebook untuk update terbaru.

Jangan lewatkan perayaan 20 tahun Java Jazz Festival, di mana musik, budaya, dan kenangan berpadu dalam harmoni sempurna. (sugali; foto guns)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.