Indonesiasenang-, Perayaan Festival Cap Go Meh 2025 di Pancoran Chinatown Point, Glodok, Jakarta Barat, berlangsung meriah pada Rabu (12/02/2025). Acara ini dimeriahkan dengan berbagai hiburan seni budaya, seperti tarian Betawi, angklung, barongsai, liong, tanjidor, ondel-ondel, gambang kromong, hingga line dance. Festival ini juga menghadirkan stan UMKM Jakpreneur serta penampilan spesial dari Hitadewi Abhassara, juara kompetisi lagu Mandarin.
Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi yang hadir dalam acara tersebut mengapresiasi sinergi antara Perhimpunan Indonesia Tionghoa (INTI) dan para pemangku kepentingan dalam merayakan Cap Go Meh. Ia juga menyebut bahwa perayaan Tahun Baru Imlek 2025 semakin semarak dengan berbagai acara lain, seperti Festival Bandeng Rawa Belong dan Festival Pecinan di Taman Mini Indonesia Indah.

Dalam sambutannya, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi menekankan bahwa Jakarta, sebagai miniatur Indonesia, harus menjadi kota yang nyaman bagi semua warga, tanpa memandang agama, etnis, atau budaya. Dengan mengusung tema “Jatidiri Indonesia, Megapolitan Dunia”, ia menegaskan bahwa Festival Cap Go Meh adalah bukti nyata akulturasi budaya yang menciptakan harmoni dan kebersamaan dalam keberagaman.
“Festival Cap Go Meh ini membuktikan bahwa Jakarta adalah rumah bagi kita semua. Kegiatan ini memperlihatkan akulturasi budaya yang memperkaya khazanah nusantara dan mempererat persatuan”, kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi.
Lebih lanjut, Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi menyoroti kuliner lontong Cap Go Meh sebagai simbol perpaduan budaya Tionghoa dengan kekayaan kuliner nusantara. Selain itu, Festival Lampion dalam perayaan ini juga melambangkan harapan, kebahagiaan, dan doa untuk kehidupan yang lebih baik.

Ditambahkan oleh Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi bahwa keberagaman budaya adalah modal sosial berharga bagi pemberdayaan masyarakat, pertumbuhan sektor pariwisata, dan ekonomi kreatif di Jakarta. Pemprov DKI Jakarta, katanya, akan terus bersinergi untuk mengembangkan potensi budaya dan pariwisata, khususnya dalam menyongsong 500 Tahun Jakarta.
“Saya yakin gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta terpilih dapat mewujudkan Jakarta sebagai kota yang inklusif, maju, nyaman, layak huni, dan berkeadilan”, ujar Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi
Festival Cap Go Meh ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh, termasuk Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Marullah Matali, Ketua DPRD DKI Khoirudin, Gubernur DKI Jakarta Terpilih Pramono Anung Wibowo, Wagub DKI Jakarta Terpilih Rano Karno, serta mantan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo dan Anies Baswedan.

Selain itu, turut hadir Wakil Menteri PPPA Veronica Tan, Mantan Menko Polhukam Mahfud MD, Ketua Umum Perhimpunan INTI Teddy Sugianto, Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Charles Honoris, serta Wali Kota Jakarta Barat Uus Kuswanto dan jajaran.
Perayaan Festival Cap Go Meh 2025 di Glodok semakin mengukuhkan Jakarta sebagai kota yang menghargai keberagaman budaya dan menjadi rumah bagi seluruh masyarakat. (dewa; foto gub)