BMW Indonesia Buka Era Baru BMW M Dengan Luncurkan BMW M4 CS Dan BMW M2 Special Edition

Peluncuran BMW M4 CS Dan BMW M2 Special Edition diharapkan dapat memenuhi antusiasme dan semangat tinggi para penggemar BMW M di Indonesia

BMW Indonesia Buka Era Baru BMW M Dengan Luncurkan BMW M4 CS Dan BMW M2 Special Edition

Indonesiasenang-, BMW Indonesia dengan bangga mengumumkan peluncuran dua model terbaru dari subbrand performa tingginya, BMW M: BMW M4 CS dan BMW M2 Special Edition. Peluncuran ini menandai babak baru bagi BMW M, dengan menghadirkan kendaraan performa tinggi yang tak hanya unggul di jalan raya, tetapi juga di lintasan balap.

BMW M4 CS dirancang khusus untuk memberikan pengalaman berkendara eksklusif dengan performa tinggi, menggabungkan desain agresif dengan teknologi canggih yang mencerminkan inovasi dan DNA balap khas BMW M. Dalam keterbatasan unit yang tersedia, kehadiran BMW M4 CS di Indonesia menjadikannya kendaraan yang sangat eksklusif dan didambakan oleh para pecinta otomotif.

Sementara itu, BMW M2 Special Edition tampil lebih sporty dengan dilengkapi berbagai M Performance Parts. Model ini diperuntukkan bagi para penggemar BMW yang ingin merasakan pengalaman berkendara yang khas dan berbeda, memadukan performa tinggi dengan estetika yang menarik.

BMW Indonesia juga mengumumkan ekspansi jaringan diler resmi BMW M di Indonesia, menambahkan empat diler baru yang akan siap melayani para pelanggan BMW M di Jakarta, Bekasi, Bandung, Surabaya, dan Medan. Ekspansi ini diharapkan bisa memenuhi tingginya permintaan kendaraan BMW M di Indonesia.

Diungkapkan oleh Peter “Sunny” Medalla selaku President Director BMW Group Indonesia, bahwa BMW M lahir dengan visi menciptakan kendaraan performa tinggi terbaik yang dapat memenuhi impian pelanggan. Dimulai sebagai divisi balap BMW, kini BMW M telah berkembang menjadi brand performa yang paling dikagumi di dunia.

“Setiap kendaraan BMW M membawa pengalaman lima dekade DNA balap dan teknik canggih, mulai dari model ikonik seperti BMW M1 hingga BMW M3 yang legendaris, yang telah menjadi tolok ukur di dunia otomotif”, kata Peter “Sunny” Medalla.

Pada tahun lalu, Indonesia mencapai tingkat penetrasi pasar BMW M tertinggi secara global, dengan satu dari sepuluh kendaraan BMW yang terjual adalah model M. Pencapaian ini menunjukkan besarnya minat pasar Indonesia terhadap kendaraan performa tinggi, membuka potensi untuk pengembangan jaringan diler resmi BMW M di kota-kota besar di Indonesia.

Peter “Sunny” Medalla juga menyoroti model terbaru BMW M2, yang hadir dengan tampilan penuh gaya dan personalisasi melalui varian BMW M2 Special Edition yang memiliki M Performance Parts serta warna eksterior eksklusif BMW M Individual. Menurutnya, M2 adalah pilihan ideal bagi para penggemar berkendara muda maupun yang berjiwa muda, berkat ukurannya yang kompak, performa tinggi, serta desain khas M.

Selain BMW M2, BMW M4 CS terbaru juga diperkenalkan sebagai kendaraan yang memadukan performa di jalan raya dan trek balap. Dengan akselerasi dari 0 hingga 100 km/jam dalam 3,4 detik dan catatan waktu lap yang impresif di Nürburgring Nordschleife, M4 CS menawarkan perpaduan antara kekuatan, kelincahan, dan presisi, memperkuat reputasi BMW M sebagai pelopor kendaraan performa tinggi.

Peluncuran kedua model ini diharapkan dapat memenuhi antusiasme dan semangat tinggi para penggemar BMW M di Indonesia, sekaligus mengukuhkan posisi BMW M sebagai pemimpin di segmen kendaraan performa tinggi di Tanah Air. (hans; foto humasbmwi)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.