Ada 55 Event Lebaran 2024 Di Jawa Tengah Yang Bisa Dikunjungi Sambil Mudik

Disporapar Provinsi Jawa Tengah merangkum 55 event akan digelar di Jawa Tengah selama libur lebaran tahun 2024

Ada 55 Event Lebaran 2024 Di Jawa Tengah Yang Bisa Dikunjungi Sambil Mudik

Indonesiasenang-, Tradisi mudik lebaran atau hari raya idul fitri menjadi ritual bagi umat muslim tanpa memandang status sosial. Mudik sebenarnya juga dapat dimaknai sebagai ungkapan bentuk kebutuhan psikologis. Munculnya kerinduan untuk pulang napak tilas tempat tinggal semula ketika masih di kampung atau tempat tinggal masa kelahirannya yang menyimpan memori, merupakan kerinduan psikologi primordial.

Berbagai motivasi mudik menyertai pemudik ketika berniat melaksanakan kegiatannya, seperti niat untuk sungkem kepada orang tua, berbagi kebahagiaan dengan sesama, rindu kampung halaman, dan siluturahmi dengan sanak saudara juga handai taulan.

Mudik dan pariwisata merupakan dua hal yang tidak terpisahkan, dimana orang melakukan mudik untuk pulang kampung merayakan lebaran dan dominasi pemudik akan memanfaatkan waktu liburan sembari berwisata. Para pengelola daya tarik wisata pun telah mempersiapkan beragam event istimewa untuk menyambut wisatawan, seperti Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Provinsi Jawa Tengah merangkum 55 event akan digelar di Jawa Tengah selama libur lebaran tahun 2024.

Berikut informasi 55 event idul fitri atau lebaran 2024 di Jawa Tengah, mulai tradisi hingga konser musik :

Tanggal 10 s/d 21 April 2024

SALOKA MUBARAK, Baru Klinthing Show bertempat di Saloka Theme Park, Kabupaten Semarang.

Tanggal 10 s/d 15 April 2024

SYAWALAN FESTIVAL SAM POO KONG bertempat di Klenteng Sam Poo Kong, Kota Semarang.

GEBYAR LEBARAN bertempat di Pantai Widuri, Kabupaten Pemalang.

Tanggal 10 s/d 17 April 2024

PULANG SEMARANG FOOD FESTIVAL dengan mengambil lokasi diparkir Metro Point Kota Lama Semarang.

Tanggal 11 April 2024

PEMBUKAAN CUNGKUP bertempat di Makam Sunan Kalijaga Kadilangu, Kabupaten Demak.

Tanggal 11 s/d 14 April 2024

FESTIVAL BALON KEMBARAN dengan mengambil lokasi di Lapangan Ronggolawe, Kembaran, Kabupaten Wonosobo.

Tanggal 11 s/d 16 April 2024

PEKAN SYAWALAN bertempat di Pantai Pasir Kencana, Kota Pekalongan.

Tanggal 12 April 2024

OPERA BAKDAN NENG SALA bertempat dihalaman Balaikota Surakarta, Kota Surakarta.

FESTIVAL BALON UDARA SEMAYU dengan mengambil lokasi di Stadion Randumas, Semayu, Kabupaten Wonosobo

Tanggal 12 s/d 13 April 2024

GEBYAR SYAWALAN bertempat di Umbul Sungsang, Banyudono, dan Tlatar Kabupaten Boyolali

Tanggal 12 s/d 14 April 2024

BAYANAN BAKDAN bertempat di Pemandian Air Panas Bayanan, Kabupaten Sragen

Tanggal 12 s/d 15 April 2024

GEBYAR SYAWAL bertempat di Masjid Agung Madaniyah, Kabupaten Karanganyar.

Tanggal 13 s/d 14 April 2024

ROMANSA LEBARAN dengan mengambil lokasi di Pantai Dewaruci & Goa Seplawan, Kabupaten Purworejo

GEBYAR OLEH-OLEH bertempat di Art Center, Kabupaten Purworejo

LAMUK SKY VIEW BALLOON dengan mengambil lokasi di Lapangan Lamuk, Kalikajar, Kabupaten Wonosobo.

FESTIVAL BALON KARANGLUHUR dengan mengambil lokasi di Lapangan Desa Karangluhur, Kliwonan, Kabupaten Wonosobo.

Tanggal 14 April 2024

GREBEG KETUPAT BANJARNEGORO bertempat di Desa Banjarnegoro, Mertoyudan, Kabupaten Magelang.

SEMARAK LEBARAN CURUG SEWU bertempat di Curug Sewu, Patean, Kabupaten Kendal.

Tanggal 14 s/d 15 April 2024

FESTIVAL BALON SIMBANG bertempat di Desa Simbang, Kalikajar, Kabupaten Wonosobo.

FESTIVAL BALON GONDANG bertempat di Desa Gondang, Watumalang, Kabupaten Wonosobo.

FESTIVAL BALON KALIASEM dengan mengambil lokasi di Lapangan Kaliasem, Kabupaten Wonosobo.

Tanggal 14 s/d 15 April & 18 s/d 19 April 2024

FESTIVAL BALON ANSOR dengan mengambil lokasi di Lapangan Bojasari & Lapangan Candiyasan Kabupaten Wonosobo.

Tanggal 14 s/d 17 April 2024

SARWONO & LIVE MUSIC bertempat di Desa Wisata Wonosoco, Undaan, Kabupaten Kudus.

Tanggal 14 dan 21 April 2024

SOLO ART MARKET dengan mengambil lokasi di Selasar Ngarsopuro, Kota Surakarta.

Tanggal 16 April 2024

WAYANGAN bertempat di TPI Ujung Batu, Kabupaten Jepara.

FESTIVAL BALON JARAKSARI dengan mengambil lokasi di Lapangan Jaraksari, Kabupaten Wonosobo.

Tanggal 16 s/d 17 April 2024

FESTIVAL BALON RECO dengan mengambil lokasi di Lapangan Desa Reco, Kab. Wonosobo.

Tanggal 17 April 2024

SEDEKAH LAUT bertempat di Pantai Tirang Onggojoyo Wedung Kabupaten Demak.

SYAWALAN MORODEMAK bertempat di TPI Morodemak, Kabupaten Demak.

SYAWALAN bertempat di Desa Wisata Bungo, Kabupaten Demak.

SYAWALAN bertempat di Desa Wisata Timbulsloko, Kabupaten Demak.

SYAWALAN bertempat di Waterpark Tembalang Asri, Kabupaten Demak.

SYAWALAN bertempat di Desa Wisata Kalianyar, Kabupaten Demak.

TRADISI LARUNG KEPALA KERBAU bertempat di TPI Ujung Batu Kabupaten Jepara.

PRAON bertempat di Desa Kesambi, Mejobo, Kabupaten Kudus.

SEWU KUPAT bertempat di Desa Colo, Dawe, Kabupaten Kudus.

KIRAB KUPATAN |dengan mengambil lokasi di Sendang Jodho, Desa Purworejo, Bae, Kabupaten Kudus.

GREBEG KETUPAT SYAWALAN dengan mengambil lokasi di Bukit Sidoguro, Kabupaten Klaten.

FESTIVAL BALON MUDAL dengan mengambil lokasi di Lapangan Limbangan, Mudal, Kabupaten Wonosobo.

SYAWALAN LOPIS RAKSASA dengan mengambil lokasi di Krapyak Kidul Gg. 8 & Krapyak Lor Gg. 1, Kota Pekalongan.

FESTIVAL BALON PEKALONGAN dengan mengambil lokasi di Lapangan Mataram, Kecamatan Pekalongan Barat, Kota Pekalongan

BULUSAN bertempat di Desa Sumber Hadipolo, Kecamatan Jekulo, Kabupaten Kudus.

Tanggal 18 April 2024

LOMBAN SUNGAI TAYU dengan mengambil lokasi disepanjang sungai Tayu, Desa Sambiroto, Tayu, Kabupaten Pati.

Tanggal 18 s/d 19 April 2024

FESTIVAL BALON SAMBEK dengan mengambil lokasi di Lapangan Don Bosco, Kabupaten Wonosobo.

Tanggal 19 April 2024

MAHAKARYA LEGENDA GOA KREO bertempat di Plaza Waduk Jatibarang, Kota Semarang.

Tanggal 19 s/d 20 April 2024

REOG IN SOLO dengan mengambil lokasi di Halaman Balaikota Surakarta.

Tanggal 20 April 2024

SESAJI REWANDA bertempat di Goa Kreo, Kota Semarang.

FESTIVAL KUPAT PEMALANG bertempat di Pantai Widuri, Kabupaten Pemalang.

FESTIVAL BALON WRINGINANOM dengan mengambil lokasi di Lapangan Wringinanom, Kabupaten Wonosobo.

Tanggal 21 April 2024

DEGEGAPHORIA bertempat di Demak Green Graden, Kabupaten Demak.

SEDEKAH LAUT JUWANA bertempat di TPI Juwana, Kabupaten Pati.

MABAR BAWAL (HALAL BI HALAL KOLAM BAROKAH) bertempat di Rowo Gembongan, Kabupaten Temanggung.

GEBYAR TURONGGO BUDOYO bertempat di Desa Wisata Karanggintung Kemrajen, Kabupaten Banyumas.

PUNCAK FESTIVAL MUDIK WONOSOBO dengan mengambil lokasi di Alun-alun Wonosobo.

KONSER MUKADIMAH CINTA dengan mengambil lokasi di Lapangan Aspol Kalibliruk, Slawi, Kabupaten Tegal.

Untuk para pemudik yang ingin sambil berwisata silahkan catat tanggal dan lokasinya, selain itu agar bisa mudik sambil berwisata selalu ingat untuk menjaga kesehatan dan kewaspadaan selama berpergian. Selamat mudik dan berlibur. (rls; foto humavj)


Share Tweet Send
0 Komentar
Memuat...
You've successfully subscribed to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Great! Next, complete checkout for full access to Indonesia Senang Dot Com - Semampu kita bisa dan lakukan keSENANGanmu
Welcome back! You've successfully signed in
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.